Senin, 23 Desember 2019

IKATAN GURU INDONESIA (IGI)


Salam Hormat Blog Ikatan Guru Indonesia!!!!

Selamat pagi dan semangat pagi semua guru Indonesia!


Ikatan Guru Indonesia adalah organisasi guru yang diinisiasi tahun 2000 dengan nama Klub Guru Indonesia di bawah kepemimpinan Ahmad Rizali. Klub Guru Indonesia secara resmi berbadan hukum pada tanggal 26 November 2009 dengan keluarnya Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM Nomor AHU-125.AH.01.06 Tahun 2009. Pada Surat Keputusan tersebut, Klub Guru Indonesia berubah nama menjadi Ikatan Guru Indonesia (IGI) dan dipimpin oleh Ketua Umum Satria Dharma dan Sekretaris Jenderal Muhammad Ihsan dari IGI Wilayah Jawa Timur serta Ketua Dewan Pembina Indra Djati Sidi dari Wilayah Jawa Barat.

Pada tanggal 30-31 Januari 2016, IGI Ikatan Guru Indonesia melaksanakan Kongres II di Makassar. Pada Kongres ini, Muhammad Ramli Rahim dari Sulawesi Selatan dan Mampuono dari Jawa Tengah terpilih sebagai Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal IGI periode 2016-2021. 

Di bawah kepemimpinan Muhammad Ramli Rahim dan Mampuono ini, IGI mengalami perkembangan cukup pesat dan berhasil mendirikan IGI wilayah di 34 provinsi, 1 wilayah luar negeri, dan IGI daerah di 400 kota dan kabupaten di Indonesia.
Selain mengembangkan IGI wilayah dan daerah, duet Muhammad Ramli Rahim dan Mampuono tetap fokus pada peningkatan kompetensi guru. Terkait peningkatan kompetensi guru ini, IGI menyelenggarakan kegiatan workshop, diklat, seminar, hingga simposium. Pada 2016 silam, IGI pun mengembangkan seratus organisasi guru mata pelajaran tingkat nasional yang disebut IGMP (Ikatan Guru Mata Pelajaran)
WORDSHOP SAGUSABLOG SATU GURU SATU BLOG
Di penghujung tahun membuat saya termotivasi untuk belajar membuat Blog guru pembelajaran, sebagai bentuk implementasi profesi saya selaku guru. Dalam meningkatkan kualitas dan profesionalisme, seorang pendidik memang diharuskan memiliki kompetensi terkait dengan perkembangan teknologi. dengan adanya kegiatan yang dilakssnakan oleh IGI (Ikatan Guru Indonesia) secara online sangat bermanfaat bagi saya, terutama SAGUSABLOG yang sedang saya ikuti sekarang ini.




Tak lupa pula saya mengucapkan banyak terimakasih kepada Bapak/Ibu Mentor yang telah membimbing saya dalam menyelesaikan modul pembelajaran membuat Blog Guru Pembelajaran, Semoga apa yang telah kita lakukan dapat bermanfaat bagi guru dalam menjalankan tugas mengajar disekolah sehingga dapat memajukan dunia pendidikan di Indonesia.

Baca selanjutnya ... 
Silabus Kelas VII  Unduh
Prota Kelas VII Unduh
Promes Kelas VII Unduh
RPP 1 Lembar Unduh
LKPD Kelas VII Unduh





Tidak ada komentar:

Posting Komentar